Xiaomi sudah biasa dituduh mencuri desain perangkat Apple, seperti ponsel dan tablet. Kali ini, vendor China akan menyalin desain laptop Apple MacBook Air.
Rencana perilisan laptop Xiaomi dibocorkan Gizmochina dan memang terlihat identik dengan MacBook Air. Laptop ini akan menjadi perangkat perdana Xiaomi di lini laptop.
Seluruh desain laptop Xiaomi sangat mirip misalnya desain engsel, bahan, hingga papan ketik (keyboard). Salah satu pembeda hanya logo kecil Xiaomi di bawah layar dan tombol power berwarna oranye, bukan hitam.
Chip juga akan menggunakan milik Intel. Namun sumber Gizmochina menyebut perangkat laptop kloningan akan dijual sekitar US$ 481 atau sekitar Rp 5,98 juta, setengah dari harga MacBook Air.
Bukan hanya soal perangkat Xiaomi meniru Apple. Pendiri dan CEO Xiaomi Lei Jun pun memakai celana jeans biru, kaus hitam, dan sepatu tenis saat peluncuran produk yang selama ini menjadi ikon Steve Jobs, pendiri Apple. Dia juga pernah menggunakan tanda tangan Jobs setidaknya pada satu kesempatan.
Saat Kepala Desain Apple Jony Ive ditanya soal Xiaomi, ia berkata,” Saya tidak melihat itu sebagai pujian. Saya melihatnya sebagai pencurian. Saya harus jujur,” katanya.
Sumber: Business Insider